MEDIA PEMBELAJARAN DARI DIREKTORAT PEMBINAAN


Banyak yang belum mengetahui website dari direktorat pembinaan baik pembinaan SD, pembinaan SMP, pembinaan SMA, dan pembinaan SMK, padahal website-website tersebut selain berisi informasi seputar dunia pendidikan juga berisi video-video media pembelajaran. Bagi yang belum tahu tentang seluk beluk direktorat pembinaan akan saya ulas sedikit tentang direktorat pembinaan.

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (dahulu bernama "Departemen Pengajaran" (1945-1948), "Departemen Pendidikan dan Kebudayaan" (1948-1999), "Departemen Pendidikan Nasional" (1999-2009), "Kementerian Pendidikan Nasional" (2009-2011), selanjutnya pada tanggal 18 Oktober 2011 Kementerian Pendidikan Nasional berganti nama menjadi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang disingkat Kemendikbud adalah kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang membidangi urusan pendidikan dan kebudayaan. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dipimpin oleh seorang Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) yang sejak tanggal 22 Oktober 2009 dijabat oleh Mohammad Nuh.
Saat ini, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan terdiri dari:
  • Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
  • Sekretariat Jenderal
  • Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Non Formal dan Informal
  • Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar
  • Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah
  • Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi
  • Direktorat Jenderal Kebudayaan
  • Inspektorat Jenderal
  • Badan Penelitian dan Pengembangan
  • Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa.
Sesuai Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 36 tahun 2010 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pendidikan Nasional.  Organisasi yang semula bernama Direktorat Jenderal Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah (Ditjen Mandikdasmen, di pisah menjadi 2 Direktorat Jenderal yaitu Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar (Ditjen Dikdas) dan Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah (Ditjen Dikmen). 

Nah, Direktorat Pembinaan sendiri berada di bawah Diretorat Jenderal misalnya Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar yang meliputi SD dan SMP atau Direktorat Jenderal Menengah.

Bagi anda yang membutuhkan informasi tentang dunia pendidikan dapat mengunjungi websitenya, dan jika anda membutuhkan media pembelajaran yang gratis dapat pula mengunjungi websitenya atau chanel youtubenya. Di bawah ini adalah salah satu contoh media pembelajaran yang menurut saya sangat menarik yang disediakan oleh direktorat pembinaan.

Menarik bukan video pembelajaran tersebut. Jadi silahkan bagi anda ibu/bapak guru atau adik-adik pelajar bisa menyimak materi pembelajaran melalui video pembelajaran melalui chanel Direktorat Pembinaan SMP. Semoga bermanfaat.
Previous
Next Post »

Guru Indonesia