Jika kamu senang menulis ada baiknya tulisan yang kamu telah buat di publikasikan, sehingga kamu bisa tahu apakah tulisan yang kamu buat sudah baik atau belum. Loh bagaimana caranya? caranya adalah dengan membuat sebuah blog. Dengan begitu kita akan mendapat respon tentang tulisan kita dari pengunjung blog, sehingga kita bisa mendapat kritik dan saran yang nantinya bisa kita jadikan bahan perbaikan untuk tulisan-tulisan kita.
Kali ini saya akan membagikan cara mudah dan singkat membuat blog di blogger. Tapi sebelumnya pastikan dulu kamu sudah memiliki koneksi internet yang baik. Berikut ini langkah membuat blog dengan mudah dan singkat:
- Pastikan kamu telah memiliki akun google jika belum daftar di sini. (isilah data diri selengkap-lengkapnya).
- Jika kamu telah memiliki akun google kemudian kamu Klik Blogger untuk mendaftar blog.
- Tentukan judul blog yang ingin kamu kenalkan ke pengunjung misalnya blog ini memiliki judul F87 Media.
- Setelah menentukan judul, tentukan pula alamat blog kamu. Sekedar tips, alamat blog sebaiknya dibuat pendek dan ekslusif misalnya blog ini memiliki alamat f87media.blogspot.com
- Dan yang tidak kalah penting adalah mempercantik tampilan blog kamu.
Untuk lebih jelasnya cara membuat blog Klik DISINI. Semoga informasi ringkas ini bermanfaat. Mari ngeblog!!!
Sign up here with your email