MARI LUANGKAN WAKTU SATU HARI UNTUK MENGAJAR DI KELAS INSPIRASI

Sumber gambar : kelasinspirasibandung.org

Mari berbagi cerita yang dapat menumbuhkan cita. Jejak langkah profesimu sebagai awalnya. 
Sudah saatnya para profesional turut mengambil peran dalam pendidikan anak bangsa.

Kelas Inspirasi adalah gerakan para profesional turun ke Sekolah Dasar (SD) selama sehari, berbagi cerita dan pengalaman kerja juga motivasi meraih cita-cita. Cerita tersebut akan menjadi bibit untuk para siswa bermimpi dan merangsang tumbuhnya cita-cita tanpa batas pada diri mereka. Tujuan dari Kelas Inspirasi ini ada dua, yaitu menjadi wahana bagi sekolah dan siswa untuk belajar dari para profesional, serta agar para profesional, khususnya kelas menengah secara lebih luas, dapat belajar mengenai kenyataan dan fakta mengenai kondisi pendidikan kita.

"Bagi Anda hanya satu hari cuti bekerja, namun bagi murid-murid itu bisa menjadi hari yang menginspirasi mereka seumur hidup. Berbagi cerita, pengetahuan, dan pengalaman untuk menjadi cita-cita dan mimpi mereka."

Jika Anda tertarik untuk menjadi Pegiat Pendidikan dengan meluangkan waktu satu hari untuk mengajar klik di sini atau di sini untuk daftar Kelas Inspirasi Bandung.
Previous
Next Post »

Guru Indonesia